Srikandi PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, Bagikan Masker Cegah Virus Corona

Srikandi PDIP Bekasi
SUARAPERJUANGAN.ID/BEKASI - Srikandi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kabupaten Bekasi membagikan Masker kepada masyarakat di sekitar Perempatan SGC, Cikarang Utara Kabupaten Bekasi, pada Kamis (26/3/2020).

Pembagian masker yang dilakukan puluhan Srikandi itu, sebagai bentuk pencegahan wabah Virus Corona (Covid19), yang sudah menyebar di Kabupaten Bekasi. Sehingga, dengan gerakan membagikan Masker atas instruksi Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, Soleman, dapat menekan penyebaran Virus Corona.

Koordinator Srikandi, Yuli Srimulyati mengatakan, pembagian masker dilakukan Srikandi yang juga bagian dari PDI Perjuangan sebagai bentuk sosial dan dapat bermanfaat bagi masyarakat. Apalagi, di salahsatu kecamatan yang ada di Kabupaten Bekasi sudah dikabarkan berada di red zone (zona merah).


"Kami Srikandi turun langsung membagikan masker untuk pencegahan Virus Corona," kata Yuli kepada wartawan.

Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, Soleman mengatakan, berharap anggota parlemen di Kabupaten Bekasi punya jiwa sosial senada, sukarela memberikan masker dan cairan pembersih. Sehingga, masyarakat bakal lebih tenang menghadapi Wabah Corona.

"Masyarakat panik karena pasokan masker dan antiseptik langka. Kalau pun ada, harganya melambung. Kondisi ini yang membuat penanganan virus corona berjalan tidak maksimal," ujar dia.

"Karena itu, saya mengajak semua kalangan untuk bersama sama membantu masyarakat yang membutuhkan masker dan antiseptik, yang saat ini sulit didapat," tambah dia. (red)

Posting Komentar

0 Komentar