Fraksi Partai Demokrat DPRD SU Mediasi Aksi FSP KEP SPSI


Medan,suaraperjuangan.id -Fraksi Partai Demokrat DPRD SU mediasi aksi FSP KEP  (Federal Sèrikat Pekerja Kimia Energi Pertambangan) SPSI dengan menerima perwakilannya, Kamis (15-10-2020) diruang Banmus.

H Tondi Roni Tua S.Sos anggota fraksi Partai Demokrat DPRD SU kepada perwakilan FSP KEP SPSI diruang banmus mengatakan. Tentu kami mengapresiasi serikat buruh dan teman buruh lainnya. Tuntutan atau aspirasi yang disampaikan,  kami hanya dapat meneruskan. Karena ini program dan produk nasional yang diproduk DPR dan pemerintah Nasional. Fraksi Partai  Demokrat tetap konsisten memperjuangkan hak hak buruh yang dikurangi.

Sekretaris Fraksi Partai Demokrat DPRD SU Parlaungan Simangunsong menambahkan. RUU itu ketika di yuridis prifiew nanti yang bisa kita perjuangkan. Dan kami tetap konsisten apa yang disampaikan pimpinan partai kami di pusat.

Ketua FSP TI SPSI Kota Medan Antoni Pasaribu berharap kepada DPRD SU Agar segera dikejar dan  dibentuk pokja. Sebab draf ini telah diterima Gubernur.

FSP KEP SPSI dalam tuntutannya, menolak RUU Cipta Kerja menjadi undang-undang. Dan mendesak Presiden menerbitkan Perppu pembatalan undang-undang cipta kerja. ( Mashuri L)

Posting Komentar

0 Komentar