Pemuda Batak Bersatu Kepri Menyatakan Sikap Siap Membantu TNI - Polri Dalam Pengamanan Perayaan Ibadah Natal.



Batam,Suaraperjuangan.id-
Berharap Perayaan Natal 24 Deseber sampai 25 Desember  berlangsung dengan aman, tertib, kondusif dengan menerapkan Protokol Kesehatan,memakai masker,cuci tangan,pakai hantinizer dan menjaga jarak untuk menghidari kerumunan.



 Organisasi Kemasyarakatan Pemuda Batak Bersatu Dewan Pimpinan Daerah  Provinsi Kepulauan Riau menyatakan sikap siap untuk turut serta membantu pihak TNI-Polri dalam pengamanan Perayaan Ibadah Natal Tahun 2020 di seluruh Gereja yang ada di Wilayah Provinsi Kepulauan Riau.



"Dengan Menaungi Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kota Batam, DPC Kota Tanjungpinang, DPC Kabupaten Bintan, DPC Kabupaten Tanjungbalai Karimun dan DPC Kabupaten Lingga".


Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Pemuda Batak Bersatu Dewan Pimpinan Daerah Provinsi Kepulauan Riau Mitra Sianipar,saat menggelar rapat secara virtual bersama seluruh Dewan Pimpinan Cabang Pemuda Batak Bersatu  se - Provinsi Kepulauan Riau,bertempat Kantor Sekretariat PBB DPC Kota Batam, Ruko Mitra Mall, Batu Aji, Kota Batam, Rabu (23/12/20).


"Organisasi kemasyarakatan Pemuda Batak Bersatu yang ada di Provinsi Kepulauan Riau akan menurunkan personel untuk membantu pihak TNI-Polri dalam pengamanan Perayaan Ibadah Natal di setiap Gereja yang akan merayakan ibadah Natal sesuai dengan jadwal yang sudah didata dan dilaporkan kepada setiap DPC  oleh  PAC Ranting dan Anak Rakting"pungkas Mitra Sianipar.



" Pemuda Batak Bersatu akan selalu ambil bagian dalam memberikan rasa aman, nyaman dan kondusif untuk seluruh masyarakat Kepulauan Riau untuk  merayaan Ibadah Natal."


Tambah Ketua Dewan Pimpinan Cabang  Kota batam Martua susanto Manurung,S.Kom(Ucok),Berharap kepada seluruh angota ataupun pengurus yang ikut dalam pengamanan ibadah Natal agar melaporkan jumlah personil,tempat dan nama gereja yang dijaga.


"Kepada seluruh Pimpinan Gereja yang ada di Kota Batam pada khususnya agar dapat menerima kehadiran personel Pemuda Batak Bersatu untuk memberikan pengamanan saat perayaan Ibadah Natal.Tutupnya Martua Susanto Manurung,S.Kom.



Sumber:DPD Pemuda  Batak Bersatu Kepulauan Riau.

Editor: Riyo E.Nababan.







Posting Komentar

0 Komentar