Sandy Tumiwa Berbagi Takjil di Harapan Indah Bekasi Bersama Setya Kita Pancasila


Bekasi, Suaraperjuangan.id - Ormas Setya Kita Pancasila DPD Bekasi berbagi Takjil, ini sudah seperti agenda rutin Setya Kita Pancasila dibeberapa wilayah dalam bulan puasa ini.

Tapi kali ini ada yang unik dalam pembagian takjil kali ini, adanya Sandy Tumiwa seorang artis kenamaan Indonesia.

Ditanya dalam Pembagian takjil ini Sandy mengatakan bahwa dirinya adalah ketua Humas Ormas Setya Kita Pancasila dan ingin terjun langsung ikut membagikan Takjil saya berharap ini berkah bagi orang banyak.

Disini ada sekjen setya Kita Pancasila dan Ketua Bekasi Ishal Lainsamputty disebelah saya ada juga pembinanya  turut langsung bersama pengurus, tentunya semua sudah rapid dan hasilnya negatif sehingga kita aman bagi masyarakat lain yang kita bagikan takjil.

Sandy yang baru saja menyelesaikam film barunya yang berjudul Surga di Telapak Tangan ayah dan sebagai Sineas kondang Indonesia juga mengingatkan masyarakat dalam hal ini mengikuti anjuran pemerintah untuk tidak mudik demi menjaga keluarga kita sahabat kita teman teman kita terpapar virus Covid - 19 , tukasnya.


"Maaf maafan bisa dilakukan lewat Video call dan tidak mengurangi nilai ibadah kita karena ketulusan kita",ujarnya. 

Sandy Tumiwa menambahkan lagi,  semoga kita tadi didoakan banyak orang dan juga menjadi berkah bagi banyak orang, terus terang saya merasakan bahagia tidak terhingga saat membagikan takjil tadi.

(Riyo E Nababan /AS) 

Posting Komentar

0 Komentar