Babinsa Galang Mitra Karibnya Dan Ormas Hipakad Dalam Rangka Mendukung Serbuan Vaksinasi Koramil 0201-01/MP

Medan,Suaraperjuangan.id - Gebyar serbuan VAKSINASI KORAMIL 0201-01/MP. Babinsa Koramil 01/ MP berjuang dan bekerja keras dalam mendukung kegiatan program satuan atas , demi terciptanya dan terwujudnya kegiatan program tersebut Babinsa Koramil 01/MP mengajak dan menghimbau para mitra karib nya ( MKB )  juga salah satu ormas ( HIPAKAD ) untuk mendukung kegiatan SERBUAN VAKSINASI yang di gelar di kantor KORAMIL 0201- 01/ MP ,jl sengon no 3 Kel sekip kec Medan Petisah Senin 13 Desember 2021.

Dalam kesempatan tersebut para Babinsa bergerilya di tengah warga binaan nya juga di luar wil Ter nya , demi mencapai target yang di harapkan juga keperdulian kepada masyarakat warga binaan nya juga masyarakat luas pada umum nya , agar para warga masyarakat yang belum melaksanakan VAKSIN, baik itu ke 1 atau pun ke 2, agar para warga binaan segera laksanakan VAKSIN yang di gelar di Koramil 01/ MP mulai tanggal 13 s/ d 31 Desember.

Babinsa Koramil 0201-01/MP dengan penuh semangat untuk melebarkan sayap nya di wilayah ter kodim 0201/Medan untuk mencari para warga yang belum mendapatkan vaksin ,agar supaya masyarakat dapat merasakan dan manfaat dari hasil vaksin tersebut juga untuk menambah dan menjaga imun / kekebalan tubuh para warga baik itu lansia maupun dari usia 12 tahun ke atas.

Dalam pelaksanaan SERBUAN VAKSINASI KORAMIL 0201-01/ PM  yang di dukung oleh tenaga kesehatan ( NAKES ) RS PUTRI HIJAU,  ( Dr Sri putri ) & staf nya , juga dari para Kepling Kel. sekip , MKB ( MITRA KARIB BSBINSA ) HIPAKAD ( HIMPUNAN PUTRA PUTRI AD) .

BABINSA. Koramil 01/ MP bergandeng tangan bersama untuk mensukseskan serbuan VAKSINASI demi terciptanya lingkungan yang sehat ,masyarakat yang kuat dan terhindar dari berbagai penyakit khususnya VIRUS CORONA. Yang sampai saat ini masih berkembang di tengah-tengah kita ,masyarakat juga harus tahu dan paham apa itu 5 M, 3T, agar dapat memahami , sayangi diri sendiri , sayangi keluarga ,dan sayangi semua rekanan  semua , 

DANRAMIL 0201- 01/ MP KAPTEN CZI AH PASARIBU  sebagai penguasa 2 wilayah teritorial yaitu kec.Medan Barat dan Medan Petisah selalu memberikan apresiasi dukungan dan semangat kepada para Babinsa nya ,yang tidak pernah bosan-bosan untuk memberikan arahan atensi juga bimbingan kepada para Babinsa nya , agar dalam setiap pelaksanaan tugas sehari-hari nya harus tanamkan jiwa korsa ,tulus ikhlas kepada warga binaan ,masyarakat luas pada umum nya ,jalin terus silaturahmi ,komunikasi kepada warga ,mitra karib Babinsa dan tokoh ' berpengaruh di lingkungan nya.

Harapan kita semua agar Babinsa dan masyarskat juga mitra karib dan jaring nya tetap menjaga sinegritas antar sesama Babinsa termasuk instansi lain nya yg ada di wilayah binaan masing masing. ( Rafika) 

Posting Komentar

0 Komentar