Nasi Seribu Rupiah Yang Selalu di Tunggu Masyarakat Kota Tanjungpinang

Tanjungpinang,Suaraperjuangan.id - Razia Perut Lapar (RPL) tersirat doa untuk kita semua, telah lebih dari satu tahun ini RPL selalu meminta doa agar pandemi ini cepat berakhir kepada semua masyarakat yang di datanginya.
Bripka Zulhamsyah anggota Polresta Tanjungpinang selalu melaksanakan razia perut lapar di berbagai lokasi, setelah Libur satu minggu Pasca hari Raya Idul Fitri 1443 H, RPL kembali lagi bergerak masuk ke plosok Kampung tempat Pembuangan Akhir Sampah, Kampung kolam jl. Salam Km.8 dan Kampung Dompak Lama Kota Tanjungpinang.
"Di TPA Sampah bagi saya mereka adalah Pejuang Pencari Nafkah, walau di gunung Sampah ini mereka kerja, tapi mereka senang menunggu giliran untuk dirazia," kata Zulham kepada awak media, senin (23/05/2022).
"Alhamdulillah hari ini, banyak yang menunggu kami disini, dan saya sampai meneteskan air mata setiap kali ke sini (TPA) karna melihat masih ada nenek dan kakek yang mengais rezeki, " terangnya.

Mak atik nama salah satu Lansia yang selalu memakai baju dinas Kopri senang selalu mendapatkan masker setiap Bripka Zulham datang, Masakan ayam gulai pak Polisi itu enak, ujar nenek paruh baya tersebut.

Sementara itu kampung kolam dan kampung dompak, tampak anak - anak dan warga kampung tersebut riang gembira akan kedatangan mobil jeep hitam RPL yang membawakan makanan nasi RP. 1000,- untuk mereka, " Alhamdulillah pak zulham datang lagi ke kampung kami," ujar kak mar warga kampung kolam.

Di ketahui juga beberapa waktu yabg lalu, beberapa warga Tanjungpinang telah di hubungi dari Jakarta oleh Panita Hoegeng Award 2022 untuk meminta penjelasan langsung Sosok Bripka Zulhamsyah di mata mereka.

Semua telah menjelaskan kepada panitia Hoegeng Award 2022 jika Sosok Polisi berhati mulia dari Polresta Tanjungpinang itu sangat layak menerima penghargaan tingkat nasional, karna Bripka Zulhamsyah telah berhasil membuat nama baik Polisi Republik Indonesia di Kota Tanjungpinang dan mengambil hati masyarakat dengan kegiatan Razia perut lapar yang tulus ia lakukan setiap hari lebih dari satu tahun.

Andri Febrianto, warga Tanjungpinang, yang mengetahui Bripka Zulhamsyah sebagai polisi yang kerap berbagi makanan atau sembako kepada orang yang kurang mampu. Andri turut mengusulkan Bripka Zulhamsyah Putra sebagai kandidat penerima Hoegeng Awards 2022. Berikut ini sosok Bripka Zulhamsyah Putra di mata Andri :

"Beliau adalah seorang polisi yang baik dan terbaik. Di sela kegiatan kedinasan selalu membagikan rezeki pribadi melalui kegiatan RPL, Razia Perut Lapar, dengan membagikan makanan kepada orang yang kurang mampu. Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan sampai saat ini. Atas kegiatannya, beliau mendapatkan penghargaan dari pejabat di tingkat Kota dan tingkat Provinsi Kepri."

Kegiatan Sosial Bripka Zulham juga telah menyentuh hati pimpinannya serta orang nomor satu di Kepulauan Riau atas Kegiatan Sosial yang konsisten terus menerus tanpa lelah di masa pandemi melebihi tugas tanggung jawab sebagai anggota Kepolisian, oleh karna itu ia mendapat penghargaan dari Gubernur Kepri, Kapolda Kepri serta Kapolres Tanjungpinang.

Bripka Zulham juga telah di hubungi oleh salah satu panitia Hoegeng Award 2022, " izin bang, ini kan banyak yang usulkan abang dalam program Hoegeng Awards. Kalo boleh tau saat ini abang tugas dimana bang? Karena pengusul itu ada yang menulis abang bertugas di intelkam Polresta Tanjungpinang, ada juga yang menulis tugas di Satlantas Polresta Tanjungpinang."

Bripka Zulham pun menyampaikan jika ia sangat bersyukur jika kegiatannya ini di cintai masyarakat Kota Tanjungpinang dan banyak yang mengusulkan namanya dalam penghargaan Hoegeng Award 2022, namun ia menyampaikan kepada panitia Hoegeng Award 2020 jika bisa ia hanya ingin menitipkan Doa Kesembuhan Ibundanya kepada semua orang baik dalam Kandidat Hoegeng Award 2022.(Riyo E.Nababan) 

Posting Komentar

0 Komentar