Peringati Ultah Ketiga, Relawan BN Holik Lakukan Donor Darah


Bekasi,Suaraperjuangan.id - Ketua DPRD Kabupaten Bekasi BN. Holik Qodratullah bersama Relawan BN Holik kembali menghelat kegiatan donor darah yang dilaksanakan di Kampung Cijingga, RT.01 RW.02 Desa Serang, Kecamatan Cikarang Selatan, Kamis (20/10/2022). Kegiatan tersebut diikuti oleh puluhan pendonor yang berasal dari para relawan dan warga masyarakat sekitar.

Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, BN. Holik Qodratullah mengatakan, kegiatan donor darah ini menjadi kegiatan yang keempat dalam rangka memperingati hari jadi berdirinya Relawan BN Holik yang ketiga tahun. Relawan BN Holik sendiri dibentuk pasca BN Holik Qodratullah terpilih menjadi Anggota DPRD Kabupaten Bekasi.

“Kegiatan donor darah ini sudah rutin kami laksanakan dan merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat, karena itu di hari jadi Relawan BN Holik yang ketiga ini kami kembali mengadakan kegiatan donor darah,” ungkap Politisi Partai Gerindra ini kepada para awak media.

Selain Relawan BN Holik, saat ini juga sudah terbentuk beberapa komunitas seperti Sobat BN Holik, Komunitas BN Holik, Cahaya BN Holik, bahkan Srikandi BN Holik juga siap dideklarasikan. Tetapi dirinya meminta agar ditunda dulu karena kontestasi politik masih lama.

“Pembentukan komunitas tersebut merupakan inisiatif mereka tetapi sejujurnya berkomunikasi dengan saya, seperti Srikandi BN Holik kita nahan dulu, banyak pertimbangan, jangan kesannya kita ngebet banget atau tebar pesona, walaupun kita sebagai bocah bekasi ketika banyak dorongan kenapa tidak ya,” paparnya.

Di tempat yang sama, Ketua Relawan BN Holik, Yeti Lestari mengatakan, kegiatan donor darah kali ini dihadiri oleh puluhan pendonor, dimana para pendonor sebelumnya harus memenuhi kriteria untuk mendonorkan darahnya dari petugas kesehatan UTD PMI Kabupaten Bekasi, seperti pengecekan tensi dan HB.

Untuk kegiatan Relawan BN Holik kedepan, Yeti mengaku akan mengadakan kemping bersama para awak media yang juga akan dihadiri Relawan BN Holik. Pihaknya pun sudah melaksanakan rapat persiapan agar pelaksanaan kemping bersama tersebut bisa berjalan dengan lancar.

Pantauan awak media di lokasi, kegiatan hari jadi Relawan BN Holik yang ketiga tahun berlangsung sederhana dan dihadiri oleh para relawan, pengurus PAC Partai Gerindra Kecamatan Cikarang Selatan, pengurus Satuan Relawan Indonesia Raya (SATRIA), Ketua Forum BPD Kabupaten Bekasi, para kader dan simpatisan.

Selain mengadakan kegiatan donor darah, BN Holik Qodratullah bersama Relawan BN Holik juga melakukan pemotongan nasi tumpeng, serta pembagian doorprize bagi para peserta yang menghadiri kegiatan hari jadi Relawan BN Holik.(Red)


Posting Komentar

0 Komentar