MEDAN, SUARAPERJUANGAN.ID - Pengurus Wilayah Serikat Nelayan Nahdlatul Ulama (PW SNNU) Sumatera Utara memperkenalkan kepengurusan dan meminta dukungan penuh dari Polrestabes Medan pada pertemuan audiensi yang dilakukan Selasa (20/12/2022).
Pada pertemuan yang berlangsung dalam suasana akrab tersebut, pengurus yang hadir di lobby Mapolrestabes Medan adalah Ketua PW SNNU Sumut Zulkarnain SE, MSc. MAg, Sekretaris Emil Hardi, Wakil Ketua 1 Putra Pratama, Wakil Ketua 2 Syahrul, Wakil Ketua 3 Bahrum Siregar serta Wakil Sekretaris 1 Ayatullah.
Yang menerima mereka langsung Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda bersama Kasat Intel AKBP Pol Ahyan.
Pada kesempatan tersebut, Zulkarnain memperkenalkan SNNU sebagai salah satu Badan Otonom (Banom) NU amanat dari muktamar di Jombang tahun 2015.
Zulkarnain juga menyampaikan permintaan agar pihak Polrestabes Medan memberi perhatian khusus untuk para kader organisasi maupun para nelayan di bawah payung SNNU.
"Intinya kami ingin bermitra, membangun sinergi pada hal-hal yang menyangkut tugas aparat kepolisian di jajaran Polrestabes Medan, dimana sejatinya aparat Polri juga sebagai pengayom masyarakat termasuk nelayan," kata Zulkarnain.
Sinergi SNNU dengan jajaran kepolisian dari tingkat atas hingga ke bawah, diharapkan bisa berjalan harmonis sehingga kedua belah pihak bisa bersama-sama membangun sosial ekonomi masyarakat khususnya nelayan.
Pada kesempatan tersebut, pengurus menyampaikan harapan agar Kapolrestabes Medan bisa hadir pada acara pelantikan pengurus SNNU Sumut yang akan dilakukan pada bulan Januari 2023.
Kapolrestabes Medan sendiri menyambut baik dan mendukung penuh kepengurusan PW SNNU Sumut.
Kapolrestabes Medan juga berharap dapat bersinergi dengan SNNU dalam segala hal. (Fika)
0 Komentar