Medan, Suaraperjuangan.id - Calhaj yang bergabung di kloter 12 asal Kabupaten Langkat, bernama Habibah binti sulaiman 59 manives 069 menghembuskan nafas terakhir di ruang makan Bir Ali Ahmed, informasi yang di himpun media dilapangan bahwa Almarhum tidak ada riwayat penyakit yang akut.
Almarhum juga dari awal dalam keadaan sehat dan semangat untuk menunaikan ibadah Haji yang seyogianya adalah sebagai jamaah pengganti orang tuanya yang sudah duluan di panggil Allah pada 2020 yang lalu.
Sebelum memasuki Aula 1 Madinatul hujajj untuk di berangkatkan ke tanah Suci melalui bandara KNO, dan seluruh calhaj melaksanakan makan siang di ruang Bir Ali, namun setelah siap menyantap makan siang almarhum rencana mengkonsumsi obat dan juga meminta maaf kepada rekannya sesama jamaah, Tiba-tiba habibah terkulai di ruang makan tanpa ada saya, disitulah menghembuskan nyawanya yang terakhir.
Mendengar hal tersebut team dokter dari Kabupaten Langkat dan team dokter Haji Indonesia memeriksa Habibah dan di nyatakan telah meninggal dunia. Alangkah terpukulnya rekan-rekan Habibah mendengar berita tersebut.
Namun kesigapan PPIH di bawah kendali Kanwil Kemenagsu H. Ahmad Qosbi langsung menurunkan team untuk di bawa ke klinik Haji yang tidak jauh dari ruang makan Bir Ali menggunakan ambulance.
Namun proses pemberangkatan tetap di jalankan dan seluruh jamaah memasuki Aula 1 Madinatul hujajj untuk di proses keberangkatan seluruh calhaj.
Dalam kata sambutan ketua PPIH Ahmad Qosbi menyampaikan turut berduka cita dan mengirimkan al-fatihah buat Almarhumah yang di ikuti seluruh calhaj dari Kabupaten Langkat yang tergabung dalam kloter 12 embarkasi medan.
Dalam wawancara kanwil Kemenagsu Ahmad Qosbi menyampaikan almarhum adalah sebenarnya pengganti dari ibu kandungnya yang sudah meninggal dunia, maka almarhum mendapatkan porsi sebagai pengganti ibunya, dan Almarhum sesuai alamatnya masih berada di klambir 5 deli Serdang.
Qosbi menyampaikan seluruh bawaan Almarhum seperti koper besar, tas pasport dan koper kecil serta livingcost akan di kembalikan kepada keluarga Almarhumah begitu juga nantinya asuransi nya.
Dalam hal ini kita dari PPIH memberikan pelayanan yang prima seperti Ambulance dengan mengutus anggota PPIH untuk di serahkan kepada pihak keluarganya ujar Qosbi sambil meneteskan Air mata. (Red)
0 Komentar