Jadi Irup Harlah Pancasila, Hasyim SE : Inilah Momen Kita Mengenang Dan Menghormati Pendiri Bangsa

Medan, Suaraperjuangan.id - Ketua DPC PDI Perjuangan kota Medan Hasyim SE, menjadi inspektur upacara pada Hari lahir Pancasila ke 78 di halaman kantor DPC PDI Perjuangan kota Medan jalan Sekip Baru no. 26 Kelurahan Petisah Baru Medan, Kamis (1/6/2023).

Upacara Harlah kali ini dihadiri oleh anggota dewan fraksi PDI Perjuangan, pengurus DPC PDI Perjuangan kota Medan, bakal calon legislatif (bacaleg) serta anggota PDI Perjuangan lainnya. 

Upacara berlangsung khidmat. Dalam sambutannya Hasyim SE yang juga ketua DPRD Kota Medan mengatakan Harlah Pancasila adalah momen untuk mengenang, menghormati dan menghargai perjuangan para pendiri bangsa dalam merumuskan Pancasila. Untuk itu Pancasila bukan sekedar dibaca atau didengar, melainkan harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. 

"Hari ini kita menghormati Hari Lahir Pancasila dan presiden pertama Republik Indonesia Ir. Soekarno atau Bapak Bangsa Indonesia sebagai pencetus lahirnya Pancasila 1 Juni, "ucap Hasyim. 

Sebelum mengheningkan cipta Hasyim meminta untuk berdoa bersama agar arwah Bung Karno diterima disisi Tuhan Yang Maha Esa, dan kepada kita segenap bangsa Indonesia diberikan kesehatan dan kekuatan melanjutkan perjuangan cita-cita luhur dari Pancasila,ucapnya.

Upacara diakhiri dengan semangatnya para peserta upacara yang hadir menyanyikan lagu Garuda Pancasila, serta ditutup dengan doa bersama demi kelancaran seluruh rangkaian kegiatan. (SP/Red)

Posting Komentar

0 Komentar